Babinsa Koramil Kedunggalar Dampingi Petani Penyiangan Rumput Pada Padi

NGAWI, Wartaetika – Serda Nurmaqi Babinsa Gemarang Koramil 0805/13 Kedunggalar Kodim 0805/Ngawi membantu masyarakat menyiangi rumput (Matun) tanaman padi di sawah milik warga Desa Gemarang Kecamatan Kedunggalar Kabupaten Ngawi,Kamis (01/09/2022)

Dengan tidak ada rasa ragu Babinsa serta petani mencabuti rumput secara tradisional yaitu dengan menggunakan tangan agar tidak merusak tanaman padi, sehingga tanaman bisa tumbuh normal.

Menurut Serda Nurmaqi, gulma ataupun rumput liar menjadi salah satu kendala bagi para petani padi dalam memperoleh hasil panen yang maksimal.

Keberadaan gulma yang sangat mengganggu tanaman padi pada masa pertumbuhan hingga masa pematangan harus dibasmi melalui penyiangan ataupun penyemprotan dengan herbisida tertentu, karena bila dibiarkan akan mengakibatkan tanaman padi kekurangan unsur hara, air dan cahaya yang berdampak pada menurunnya produksi hasil panen, tuturnya.

Ini bagian dari upaya khusus ketahanan pangan, selain itu kehadirannya juga guna memotivasi petani agar lebih bersemangat dalam merawat dan mengelola tanaman padinya hingga masa panen tiba hasilnya lebih optimal,” ungkapnya.

Di harapkan dengan dilakukannya pendampingan penyiangan tanaman padi petani akan tumbuh subur dan sehat sehingga pada saat panen nanti tidak mengecewakan.(Pudi)

 186 total views,  2 views today

Bagikan :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *