Pencegahan KARHUTLA: Pj Bupati Tubaba Tekankan Kerjasama

Tubaba, WE (Lampung), 25 Oktober 2023 – Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) telah mengambil langkah proaktif untuk mencegah dan mengatasi potensi Kebakaran Hutan dan Lahan (KARHUTLA) yang mengintai. Rapat Koordinasi Satuan Tugas Kebakaran Hutan dan Lahan (SATGAS KARHUTLA) digelar di Ruang Rapat Bupati Tubaba pada hari Rabu (25/10/2023).

Sebagaimana yang telah diberitakan, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah memperkirakan bahwa fenomena El-Nino akan berlanjut hingga Februari 2024. Kekeringan ekstrem saat ini meningkatkan risiko terjadinya kebakaran, baik di hutan, perkebunan, maupun lahan pertanian di wilayah Tubaba.

Dalam sambutannya, Pj Bupati Tubaba, Drs. M. Firsada, M.Si, mengajak semua pihak, termasuk masyarakat, untuk bekerja sama secara sinergis guna mengantisipasi dan mengendalikan KARHUTLA di Tubaba.

“Kerjasama dari berbagai elemen adalah faktor kunci dalam upaya pencegahan dan penanggulangan KARHUTLA. Patroli rutin harus terus dilakukan untuk memetakan dan mendeteksi potensi KARHUTLA di wilayah masing-masing,” ungkap Firsada.

Selain berdampak pada kerugian materi, KARHUTLA juga membawa dampak kerugian non-materi, termasuk hilangnya nyawa manusia, serta kerusakan lingkungan yang memerlukan waktu lama untuk pulih seperti semula.

Firsada menekankan pentingnya penyuluhan, peringatan, dan peningkatan literasi kepada masyarakat tentang mekanisme pencegahan dan penanggulangan KARHUTLA sebagai langkah untuk meminimalkan dampak yang mungkin timbul.

Rapat koordinasi tersebut dihadiri oleh para pemangku kepentingan, termasuk unsur Forkopimda Kabupaten Tubaba, Kepala Kantor Stasiun Meteorologi Raden Intan II Lampung Selatan, Koordinator Unit Siaga SAR Tulang Bawang, Kepala Baznas Tubaba, serta Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) setempat.

Bagikan :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *